Kamera DSLR Canon EOS 450D [Alnect Computer]

Posted 05.41 by popo in Label: ,

Selain menulis posting blog dan memodifikasi blogger template, hobi saya adalah fotografi. Hobi yang sudah saya jalani sejak 13 tahun yang lalu dan sampai sekarang pun masih saya jalani. Bahkan, baru-baru ini saya membuat blog tentang fotografi, saya sebut blog Nature Photography.

Dalam memilih peralatan fotografi saya selalu berhati-hati sebelum menjatuhkan pilihan pada sebuah kamera yang menjadi incaran. Sama halnya pada saat saya membeli kamera D-SLR Canon EOS 450D, saya banyak melakukan survey, baik dari majalah-majalah khusus fotografi, mencari info dari teman yang kebetulan sudah tergabung di komunitas fotografi, dan tentunya yang utama dan menyediakan banyak informasi, yaitu internet. Beberapa hari saya surfing internet mencari situs yang menjual dan mengulas tentang Canon EOS 450D. Ada banyak situs yang mengulas mengenai kamera tersebut, saat saya meng-google keyword Canon EOS 450D, akan tampil hasil penelusuran lebih dari 6 juta. Menunjukkan bahwa Canon EOS 450D adalah salah satu kamera yang didambakan oleh banyak orang termasuk saya. Dan dari sekian banyak situs, terdapat situs lokal yang mengulas dan menjual kamera tersebut yaitu Alnect Webstore. Sudah sewajarnya, sebagai calon pembeli saya mempunyai banyak pertanyaan, walaupun di situs Alnect tersebut semua sudah tersedia di menu. Tapi, saya tetap menghubungi bagian support dan dilayani secara on-line menggunakan Yahoo Messenger. Sungguh sangat membantu dan saya semakin yakin dengan pilihan saya.

Akhirnya saya memutuskan membeli Canon EOS 450D, mau tahu kenapa saya memilih kamera ini?

  1. Penerus kesuksesan dari versi sebelumnya, 350D dan 400D. Tipe 350D dan 400D sudah menjadi best seller pada saat kamera tersebut diluncurkan.
  2. Kamera Canon sudah dikenal sebagai kamera yang user-friendly dengan hasil foto yang memuaskan. Menu dan penggunaannya sangat mudah, bahkan untuk pemula sekalipun.
  3. Price to value yang baik, artinya harga bisa dikatakan murah bila dibandingkan dengan fitur yang ada pada kamera.alnect
  4. Dan tentunya spesifikasi kamera yang up-to-date, artinya fitur dan spesifikasi kamera mengikuti tren dan tidak ketinggalan jaman, yaitu menggunakan teknologi terbaru. Misalnya, fitur live view, mempermudah kita membuat komposisi, mempermudah untuk pengambilan gambar dengan sudut yang sulit (seperti saat memotret peristiwa di tengah-tengah kerumunan yang memaksa kita mengangkat kamera di atas kepala).
  5. Frame rate maksimum 3,5 fps. Cukup cepat untuk memotret peristiwa yang berlangsung cepat atau memotret serial seperti foto di bawah ini:contoh-fotoserial
  6. Secara keseluruhan kualitas gambar bagus, tingkat noise rendah, baterai tahan lama dan fitur yang komplit di kelasnya.

Nah, spesifikasi dari Canon EOS 450D adalah sebagai berikut:Canon-EOS-450D-Digital-Camera-728814

http://www.alnect.net/products.php?/10/57/127/212/Gadget/Digital_Camera_DSLR/Canon/Kamera_DSLR_Canon_EOS_450D

Max. Resolution

Approx. 12.2 Megapixels (Effective)

Sensor Size/Type 22.2 x 14.8mm CMOS
Lens Packet Type Canon EF-S 18 - 55mm 1:3.5-5.6 IS
Zoom Capability Maximum Optical Zoom (3.06x at 55mm) with 1.5x - 10x Playback Mode
Focal Length (35mm Eqv.) 18 - 55mm (35mm equivalent focal length (APS-C) 29-88mm)
Max Aperture F 3.5 ~ 5.6
Lens Mount Yes with Canon EF/EF-S Lens Kit
Auto Focus TTL-CT-SIR with a CMOS sensor (7 AF points (f/5.6 cross type at centre)
AF-Assist Lamp Yes
Image Stabilizer Engine Yes with Optical Image Stabilizer
Macro (Min. Distance) 0.28 m Closest focusing distance
LCD Display 3.0'' TFT, approx. 230,000 dots (Coverage Approx. 100%) - With Live View Functions
Viewfinder Yes with Eye-level pentamirror (Coverage Approx. 95%)
Exposure Control TTL Full Aperture Metering with 35-zone SPC
Shutter Electronically-controlled, focal-plane shutter (speed 30 - 1/4000 sec)
Built In Flash Yes with Retractable, auto pop-up flash (E-TTL II autoflash)
External Flash Support Yes with E-TTL II with EX series Speedlites, wireless multi-flash support
Manual Control Yes
ISO Sensitivity Basic Mode (ISO 100 - 800 Set Auto) Creative Mode ISO 100 - 1600 (in 1-stop increments), Auto
Movie Mode Support No
Video Out Yes with PAL / NTSC (User Selectable)
RAW Mode Yes with Approx. 15.3 MB (4272 x 2848 pixels)
PictBridge Support Yes
External Storage Type SD Card, SDHC Card Slot Expandable
Battery Type Lithium-Ion LP-E5 Rechargeable Battery (7.4 V, 1050 mAh)
Dimension (WHD) (128.8 x 97.5 x 61.9) mm
Weight Approx. 475 gram (Body Only w/o Battery dan SD Cards)
Alnect Care Warranty 30 Hari
Standard Warranty 1 Tahun

Melihat dari fitur dan spesifikasi di atas, saya pikir memang layak kalau Canon EOS 450D menjadi pilihan saya dan saya berani merekomendasikan Canon EOS 450D kepada anda yang sedang mencari kamera DSLR yang terbaik.


Alnect computer Blog Contest



6 comment(s) to... “Kamera DSLR Canon EOS 450D [Alnect Computer]”

6 komentar:

IHS mengatakan...

Salam fotografi! Senang Anda sudah membagi pengetahuan...



popo mengatakan...

@IHS : Terima kasih mas.



Aldrix mengatakan...

wah keren review alnectnya..
ane doaian dapet hadiahnya ya sob...
dan ane juga ikut nee.. mari saling mendukung...



popo mengatakan...

@Aldrix : Thx Mas.



Awal Sholeh mengatakan...

saya dukung sobat semangat ;)salam kenal



popo mengatakan...

@ Mas Awal: Thx mas atas dukungannya



Posting Komentar